Tebingtinggi,Expostnews.id
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tebingtinggi penuhi janji pengiriman nota kesepahaman 4 poin ke DPR RI paska gelombang aksi protes damai aliansi Mahasiswa Cipayung Plus dan Forum Kreativitas Tebingtinggi (Fokatt), Senin (1/9/2025).
Berkas tuntutan itu secara resmi telah ditandatangani Ketua DPRD, Sakti Khadaffi Nasution dan dikirim lewat PT Pos Indonesia, disaksikan pihak perwakilan massa aksi didampingi Kepolisian di Jalan Dr Sutomo Tebingtinggi, Selasa (2/9/2025)
Terkait hal itu, Khadaffi menegaskan, kesepahaman saat aksi protes kemarin tidak berhenti sebatas simbolis, tetapi tetap ditindaklanjuti lewat pengiriman surat kepada Ketua DPR RI yang sebelumnya telah dibahas kembali dalam rapat bersama perwakilan Cipayung Plus dan Fokatt di ruang rapat DPRD.
Salah satu perwakilan aliansi Mahasiswa Cipayung, J Medi Anda dari HIMMAH Kota Tebingtinggi mengatakan, pemenuhan janji itu merupakan bentuk nyata pengawalan aspirasi rakyat.
“Hari ini kita sudah mengawal tuntutan aksi kita dan menjaga kondusifitas Kota Tebing tinggi sebagai bentuk komitmen bersama secara langsung yang dilakukan Ketua DPRD Kota Tebingtinggi dengan mengirimkan nota kesepahaman tersebut kepada Ketua DPR RI,” kata J Medi di Komplek Perkantoran G Leuser, Tebingtinggi, Rabu (3/9/2025).
Pria yang akrab disapa Julmed itu menambahkan, salah satu poin utama dalam kesepahaman tersebut yaitu mendesak Pemerintah RI untuk mereformasi secara menyeluruh Lembaga Kepolisian Republik Indonesia (Polri).
Selain itu, kata Julmed, massa aksi bersama DPRD sepakat untuk menolak dan mendesak Pemerintah agar segera membatalkan kebijakan pemberian tunjangan mewah bagi anggota DPR-RI.
Sementara pihak PT Pos Indonesia memastikan, bahwa surat tersebut segera diproses dan diteruskan hingga sampai ke tujuan di Jakarta (Benny).